Mau UANG???... Buruan GRATIS Registrasi KLIK DISINI

Minggu, 19 Oktober 2008

Acungan Jempol untuk Bonekmania


Warta Jatim, Kudus - Manajer Persebaya Indah Kurnia memberi acungan jempol kepada suporter Kota Pahlawan yang lebih dikenal dengan Bonekmania. Dukungan semangat para Bonek sejak awal hingga akhir pertandingan, bisa memacu para pemain Persebaya sehingga bisa mengalahkan kesebelasan tuan rumah, Persiku Kudus, kemarin.

"Saya salut kepada para Bonek, yang terus aktraktif dan tak kenal lelah dalam mendukung perjuangan Persebaya. Meski hanya berjumlah 300 orang, keberadaan mereka membangkitkan semangat tim kami, yang bertanding di bawah tekanan 10.000 suporter Kudus," ungkap Indah, yang juga Wakil Ketua Bidang Infokom DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, Senin (20/10). 

Menurut Indah, usai pertandingan dia langsung bersyukur atas kemenangan 2-1 yang berhasil diraih Persebaya. Dia berharap, track record permainan yang terus meningkat ini, bisa dipertahankan Bejo Sugiantoro, dkk. Caleg DPR RI dari PDI Perjuangan nomor urut 3 di dapil I Jawa Timur (Surabaya-Sidoarjo) tersebut memberikan kemenangan ini khusus bagi warga kota Surabaya, terutama Bonekmania, yang selalu setia mendukung Persebaya. 

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Wergu Wetan kemarin, Persebaya yang didukung sekitar 300 Bonekmania, tertinggal lebih dulu pada menit ke 29 lewat gol Dadang Suhendar. Namun, dua menit menjelang turun minum, mantan pemain Persema Malang, Dodit Fitrio, berhasil menyamakan kedudukan, setelah memanfaatkan umpan gelandang serang asal Chile Javier Rocha. 

Kemenangan Persebaya ditentukan gol bek kanan Anang Maruf, pada menit ke 87, setelah melakukan tendangan keras ke gawang Persiku Kudus yang dikawal Johanes Petrus. Dengan hasil ini, Persebaya semakin mantap nangkring di puncak klasemen Divisi Utama, dengan raihan 19 poin. (PP)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar