Mau UANG???... Buruan GRATIS Registrasi KLIK DISINI

Minggu, 18 Juli 2010

Kenaikan TDL Ancam Industri Sepatu Jawa Timur

Warta Jatim, Surabaya – Kenaikan tarif dasar listrik membawa situasi sulit bagi industri sepatu di Wedoro dan Tanggulangin, Sidoarjo, Jawa Timur. Pemilik usaha rumhan terancam gulung tikar. Mereka tidak berani menaikkan harga karena bersaing dengan produk China, sementara harga bahan baku terus naik.

Ketua Asosisasi Persepatuan Indonesia (Aprisindo) Jawa Timur Sutan Siregar mengatakan, saat ini kenaikan bahan baku industri sepatu mencapai 5% hingga 20%. Dia meminta produsen bahan baku mengerem kenaikan harga. Sebab, jika harga bahan baku naik, mereka juga kehilangan pembeli.

"Saat ini kami berada dalam posisi sulit. Kalau kami menaikkan harga, akan membuat pembeli lari. Tapi kalau tidak menaikkan harga, kami berada dalam posisi sulit," kata Sutan, Sabtu (17/7).

Aprisindo Jawa Timur meminta pemerintah pusat dan daerah serta perbankan menurunkan suku bunga untuk menunjang sektor industri. Pemerintah juga diharapkan mengeluarkan kebijakan yang berpihak kepada masyarakat dan pengusaha.

Sutan Siregar khawatir kenaikan tarif dasar listrik menjadi efek domino yang melanda semua sektor. “Jangan sampai Indonesia mengalami krisis seperti Amerika Serikat ataupun Yunani, meski penyebab terjadi krisisnya berbeda,” ujarnya. (red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar