Warta Jatim, Pasuruan - Taman Safari Indonesia II Prigen, Pasuruan, Jawa Timur, menggelar pentas sepak bola gajah. Para pengunjung dapat bermain bersama lima gajah yang siap menjadi penjaga gawang dan pemain.
Humas Taman Safari Indonesia II, Tisha Ananda, mengatakan sepak bola gajah Sumatera digelar khusus menyambut libur sekolah dan semarak suasana World Cup 2010. Selama liburan jumlah pengunjung meningkat 40 persen.
Pada hari biasa sekitar pengunjung berkisar 500 mobil dan kini mencapai 1.500 mobil. Belum termasuk pengunjung yang naik bus dan sepeda motor. “Kami memang tidak menghitung jumlah pengunjung secara pasti. Namun, dari hitungan mobil, bus, dan sepeda motor dipastikan jumlah pengunjung naik,” ujar Tisha, Minggu (4/7).
Pengelola Taman Safari Indonesia II sempat khawatir terjadi penurunan pengunjung. Sebab, belum lama ini seorang pengunjung diterkam harimau kecil di area baby zoo.
Satwa di taman safari ini sekitar 2.000 ekor dari 125 spesies. Baru-baru ini mendapat sumbangan 4 ekor anjing laut dari Kebun Binatang Dubai. Harga tiket Rp 50 ribu dan Rp 45 ribu untuk pengunjung anak-anak. Tiket terusan, termasuk water wolrd, Rp 75 ribu dan Rp 70 ribu untuk anak-anak. (red)
Humas Taman Safari Indonesia II, Tisha Ananda, mengatakan sepak bola gajah Sumatera digelar khusus menyambut libur sekolah dan semarak suasana World Cup 2010. Selama liburan jumlah pengunjung meningkat 40 persen.
Pada hari biasa sekitar pengunjung berkisar 500 mobil dan kini mencapai 1.500 mobil. Belum termasuk pengunjung yang naik bus dan sepeda motor. “Kami memang tidak menghitung jumlah pengunjung secara pasti. Namun, dari hitungan mobil, bus, dan sepeda motor dipastikan jumlah pengunjung naik,” ujar Tisha, Minggu (4/7).
Pengelola Taman Safari Indonesia II sempat khawatir terjadi penurunan pengunjung. Sebab, belum lama ini seorang pengunjung diterkam harimau kecil di area baby zoo.
Satwa di taman safari ini sekitar 2.000 ekor dari 125 spesies. Baru-baru ini mendapat sumbangan 4 ekor anjing laut dari Kebun Binatang Dubai. Harga tiket Rp 50 ribu dan Rp 45 ribu untuk pengunjung anak-anak. Tiket terusan, termasuk water wolrd, Rp 75 ribu dan Rp 70 ribu untuk anak-anak. (red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar