Mau UANG???... Buruan GRATIS Registrasi KLIK DISINI

Senin, 02 Februari 2009

Gubernur Jawa Timur Terpilih Segera Dilantik

Warta Jatim, Surabaya - Usai menetapkan hasil rekapitulasi Pemilihan Gubernur Jawa Timur pada 30 Januari lalu, KPUD Jatim bergerak cepat. Siang ini KPUD melaporkan hasil rekapitulasi ke Mahkamah Konstitusi dengan tembusan ke DPR, Menteri Dalam Negeri, dan Presiden.


Anggota Komisi Pemilihan Umum Daerah Jatim Arief Budiman mengatakan, laporan hasil rekapitulasi itu diserahkan langsung oleh Ketua KPUD Wahyudi Purnomo. Besok akan dilaporkan ke DPRD Jatim untuk selanjutnya menunggu pelantikan 6 Maret mendatang.

“Dengan adanya pelantikan, proses pilgub Jatim sudah selesai. Namun, jadwal itu akan berubah menjadi 21 Maret, jika memang pasangan Khofifah Indar Parawansa - Mudjiono melakukan gugatan ke MK,” kata Arief, Senin (2/2).

Arief menyatakan tidak mempermasalahkan pasangan yang kalah untuk mengajukan gugatan. “Silakan saja kalau memang mau mengajukan gugatan, namun harus menggunakan ketentuan yang ada,” katanya.

Anggota Panmus DPRD Jatim Sabron Djamil Pasaribu mengatakan pihaknya tetap menyusun jadwal pelantikan Soekarwo – Syaifullah Yusuf selaku calon gubernur dan calon wakil gubernur terpilih. Penyusunan jadwal tidak terpengaruh rencana kubu Khofifah – Mudjiono yang akan mengajukan gugatan ke MK.

Panmus DPRD masih menunggu surat pemberitahuan dan penetapan pasangan gubernur terpilih dari KPU. “Secara substansi kami siap melakukan pelantikan kapan pun. Apalagi anggota Panmus sudah tidak ada lagi perdebatan soal tanggal pelantikan,” kata Sabron.

Hasil rekapitulasi pemilihan gubernur Jatim menetapkan dari total 15.287.618 suara, pasangan Khofifah – Mudjiono meraih 7.626.757 suara atau 49,89% dan pasangan Soekarwo – Syaifullah Yusuf Karsa memperoleh 7.660.861 suara atau 50,11%. (red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar