Warta Jatim, Surabaya - Distribusi 40.000 kartu Jaminan Kesehatan Masyarakat Daerah di Surabaya semrawut. Beberapa kecamatan belum menerima kartu Jamkesda yang seharusnya didistribusikan hari ini.
Kepala Dinas Kesehatan Jawa Timur, Pawik Suprihadi, mengakui keterlambatan distribusi kartu Jamkesda. Dinkes akan mengecek distribusi kartu Jamkesda ke 31 kecamatan di Surabaya. “Ada sedikit masalah. Tapi, kami optimistis distribusi kartu Jamkesda akan beres,” kata Pawik, Rabu (31/3).
Camat Rungkut, Irwan Wahyu Hidayat, mengaku belum menerima kartu Jamkesda yang rencananya dibagikan kepada 4 ribu warga. Di Kecamatan Dukuh Pakis, 1.436 warga miskin juga belum mendapat kartu Jamkesda. “Jika distribusi saja bermasalah, bagaimana dengan pelaksanaannya?” kata Sair, Camat Dukuh Pakis.(red)
Kepala Dinas Kesehatan Jawa Timur, Pawik Suprihadi, mengakui keterlambatan distribusi kartu Jamkesda. Dinkes akan mengecek distribusi kartu Jamkesda ke 31 kecamatan di Surabaya. “Ada sedikit masalah. Tapi, kami optimistis distribusi kartu Jamkesda akan beres,” kata Pawik, Rabu (31/3).
Camat Rungkut, Irwan Wahyu Hidayat, mengaku belum menerima kartu Jamkesda yang rencananya dibagikan kepada 4 ribu warga. Di Kecamatan Dukuh Pakis, 1.436 warga miskin juga belum mendapat kartu Jamkesda. “Jika distribusi saja bermasalah, bagaimana dengan pelaksanaannya?” kata Sair, Camat Dukuh Pakis.(red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar