Warta Jatim, Surabaya - Kedatangan Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono untuk berkampanye di Stadion 10 November Surabaya, Jumat (3/4), disambut demonstrasi Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Airlangga.
Koordinator aksi BEM Unair Fahmi mengatakan, pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono tidak pro rakyat. Aturan ekonomi yang dibuat pemerintahan Yudhoyono hanya menjadi komoditas politik.
“Kami mengajak masyarakat untuk cermat dalam memilih partai dan caleg. Kami juga meminta KPU dan Bawaslu meningkatkan kinerjanya dalam mengawasi pemilu,” kata Fahmi di depan gedung Grahadi, Surabaya.
Demonstrasi ini dibubarkan personel Polres Surabaya Selatan. Kapolres Dolly A Primanto mengatakan, demo BEM Unair tidak memiliki izin. (red)
Koordinator aksi BEM Unair Fahmi mengatakan, pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono tidak pro rakyat. Aturan ekonomi yang dibuat pemerintahan Yudhoyono hanya menjadi komoditas politik.
“Kami mengajak masyarakat untuk cermat dalam memilih partai dan caleg. Kami juga meminta KPU dan Bawaslu meningkatkan kinerjanya dalam mengawasi pemilu,” kata Fahmi di depan gedung Grahadi, Surabaya.
Demonstrasi ini dibubarkan personel Polres Surabaya Selatan. Kapolres Dolly A Primanto mengatakan, demo BEM Unair tidak memiliki izin. (red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar