Mau UANG???... Buruan GRATIS Registrasi KLIK DISINI

Senin, 19 Januari 2009

7.693 Warga Gresik Buta Huruf

Warta Jatim, Gresik – Jumlah masyarakat buta huruf di Kabupaten Gresik, Jawa Timur, masih tinggi. Hingga akhir tahun 2008 penduduk yang buta huruf di wilayah itu mencapai 7.693 orang.


Menurut Syahroni Kepala Seksi Pendidikan Keaksaraan Pendidikan Nasional Kabupaten Gresik, berdasarkan hasil survei Badan Pusat Statistik Gresik, jumlah warga buta huruf terbanyak perempuan (5.567 orang), sedangkan laki-laki mencapai 2.126 orang.

“Dari 7.693 orang buta huruf itu, usianya berkisar 15–60 tahun. Sekitar 1.457 orang buta huruf berusia 45–60 tahun,” ujar Syahroni, Minggu (18/1).

Syahroni mengatakan, jumlah warga buta huruf di Gresik berusia 45-60 tahun turun dibandingkan tahun 2007 (2.670 orang). Dari 18 kecamatan di Gresik, Kecamatan Benjeng dan Duduk menempati jumlah tertinggi warga buta huruf.

Untuk menekan jumlah warga buta huruf, Dinas Pendidikan Nasional Kabupaten Gresik akan mengenjot program kelompok belajar paket. Selain itu, juga akan bekerja sama dengan lembaga pendidikan nonformal seperti PKK, Muslimat, dan Forum Tenaga Lapangan Dinas Pendidikan Gresik.

“Kita siapkan beberapa langkah untuk mengurangi jumlah warga buta huruf. Target kami, setelah lulus dari kejar paket ini, peserta akan mendapat ijazah Sukma (Surat Keterangan Melek Aksara) 1,” kata Syahroni.(red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar